Nemanja Vidic membela Manchester United selama delapan musim. Ia menyebut Aguero sangat mengerti bagaimana mengelabui lawan.
Mantan bek Manchester United, Nemanja Vidic menyebut Sergio Aguero sebagai satu di antara penyerang paling berbahaya yang pernah dihadapi. Selama di sana ia menghadapi berbagai tipikal striker di dunia.
Khusus melawan Aguero, Vidic sering menghadapinya di Liga Inggris. Apalagi tensi selalu memanas karena Aguero membela klub rival MU, Manchester City.Aguero tidak terlihat seperti pemain yang bisa berlari cepat lalu menjebol gawang lawan.
Vidic pun masih teringat dengan kekalahan telak Manchester United dari Manchester City saat timnya ditangani David Moyes.Jujur itu salah satu pertandingan terburuk saya. Aguero sangat cepat dalam menembak jago menggiring bola dan bisa mencetak gol dari luar kotak penalti.